web counter Biaya Kuliah Institut Parahikma Indonesia (IPI) Gowa TA 2022/2023 - Biaya Kuliah TA 2024/2025
News Update
Loading...
-->

Header Ads

Biaya Kuliah Institut Parahikma Indonesia (IPI) Gowa TA 2022/2023

Biaya Kuliah Institut Parahikma Indonesia 2022/2023 - Institut Parahikma Indonesia (IPI) Gowa merupakan perguruan tinggi keagamaan Islam swasta yang didirikan oleh Prof. Dr. H. Azhar Arsyad, M.A., Rektor UIN Alauddin Makassar Periode 2001-2011, berdasarkan Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 2732 Tahun 2016 tentang Pendirian Institut Parahikma Indonesia (IPI) Gowa tanggal 16 Mei 2016.

Biaya IPI Gowa
Gambar : Institut Parahikma Indonesia Gowa

Dengan menjadikan ilmu hikmah, suatu kajian agama Islam dari sisi esoterisnya, Institut Parahikma Indonesia (IPI) Gowa memberikan penguatan karakter (inner capacity) mahasiswa yang dipadukan dengan keterampilan bahasa Inggris dan ICT. Dalam mewujudkan generasi berperadaban, cerdas, dan terampil yang menjadi motto kampus ini, pihak Yayasan Parahikma Indonesia yang membawahi Institut Parahikma Indonesia (IPI) Gowa telah menyiapkan sumber daya manusia berupa dosen dan staf alumni beberapa perguruan tinggi terkenal dalam dan luar negeri seperti Amerika, Belanda, Australia, dan lain-lain yang telah dibekali kemampuan ilmu hikmah, bahasa Inggris, dan ICT dalam mendukung atmosfer akademik pendidikan tinggi yang bermutu.

Hingga saat ini, Institut Parahikma Indonesia (IPI) Gowa telah membuka tiga Fakultas, yaitu Fakultas Tarbiyah dan Keguruan yang terdiri dari tiga program studi terakreditasi yaitu Tadris (Pendidikan) Bahasa inggris, Manajemen Pendidikan Islam, Pendidikan Agama Islam, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam yaitu Program Studi yaitu Ekonomi Syariah, Fakultas Hukum yang memiliki Program Studi Hukum Tata Negara.

Deretan prestasi mahasiswa mulai dalam lingkup regional, nasional, hingga internasional selalu menjadi kebanggaan di institusi ini. Berbagai macam beasiswa pun diberikan bagi mereka yang berprestasi dan beasiswa KIP dari Kemenag RI, serta beasiswa khusus penghafal 30 juz selama kuliah di IPI.


Baca juga : Biaya Kuliah Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Bandung (STIKOM Bandung) 2022/2023


Untuk mengasah bakat dan minat mahasiswa, tersedia beberapa UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) diantaranya adalah UKM Seni Aljazeera, UKM Jurnalistik dan Kepenulisan yang disebut dengan Journalism and Pen Circle, UKM Olahraga Electra, UKM Pramuka, UKM Religi, dsb.

1 hal yang paling menjadi ciri khas kampus ini adalah Bahasa Inggris yang diajarkan pada seluruh mahasiswa di semua prodi sebagai bekal keterampilan dalam menghadapi dunia kerja. Tak heran jika sudah ada 2 mahasiswa IPI yang didaulat oleh kedutaan Amerika Serikat untuk mewakili Indonesia dalam ajang pertukaran pelajar. Adapula yang kerja sambil kuliah di luar negeri, menjadi ASN, dan kerja di instansi pemerintahan.

Rincian Biaya Pendidikan

  • Manajemen Pendidikan Islam
  • Tadris Bahasa Inggris
  • Pendidikan Agama Islam
  • Hukum Tata Negara
SPP 1,700,000/Semester
BPP 2,800,000 /  4 Tahun
Orientasi Maba 150,000
Almamater & Seragam 250,000
Kartu Identitas Mahasiswa 150,000
Pemeriksaan Narkoba 100,000
TOTAL BIAYA AWAL KULIAH 5,150,000

Rincian Biaya Pendidikan
  • Ekonomi Syariah
SPP 1,700,000
BPP 2,800,000 /  4 Tahun
Orientasi Maba 150,000
Almamater & Seragam 250,000
Kartu Identitas Mahasiswa 150,000
Pemeriksaan Narkoba 100,000
TOTAL BIAYA AWAL KULIAH 5,150,000

Jika kalian tertarik ingin masuk ke Institut Parahikma Indonesia (IPI) tahun ajaran 2022/2023, silakan cek informasi biaya, jadwal pendaftaran dan persyaratan mahasiswa baru di laman PMB Institut Parahikma Indonesia (IPI).

Theme images by sebastian-julian. Powered by Blogger.