web counter Info Biaya Sunat (Khitanan) di Puskesmas - Biaya Kuliah TA 2024/2025
News Update
Loading...
-->

Header Ads

Info Biaya Sunat (Khitanan) di Puskesmas

Info Biaya Sunat di Puskesmas - Pusat kesehatan masyarakat atau puskesmas yang biasa disingkat sampai saat ini telah menjadi rujukan utama bagi banyak orang karena memberikan biaya atau tarif pengobatan yang terjangkau. Lebih dari sekedar pemeriksaan kesehatan, kini sudah banyak puskesmas yang juga melayani kebutuhan khitanan atau sunat. Seperti halnya pengobatan penyakit umum, biaya khitan di puskesmas juga relatif lebih murah dibandingkan biaya khitan di dokter swasta atau klinik spesialis khitan.

Anda pasti sudah sangat familiar dengan kata sunat atau khitan. Dalam istilah medis yang dikenal sebagai sirkumsisi, sunat adalah prosedur pembedahan kecil yang mengubah bagian tubuh dengan membuat sayatan di preputium. Pasalnya, di bagian preputium teresbut terdapat koloni bakteri tumbuh dan berkembang dalam enam bulan pertama kehidupan, yang bisa menjadi faktor risiko infeksi saluran kemih.

Gambar : Iustrasi Sunat/Khitan

Dalam ajaran Islam, khitan tertuang dalam hukum syariat yang dengannya Allah memerintahkan hamba-hamba-Nya, sebagai puncak dari sunnah-sunnah fitrah. Tidak hanya dianjurkan secara agama karena kemampuannya mengikis najis yang menempel pada alat kelamin, khitan juga memiliki manfaat medis, yaitu mengusir atau menghilangkan penyakit yang mungkin menghuni alat kelamin.

Manfaat Sunat

  • Sunat mengurangi risiko infeksi penyakit seksual menular seperti human papilloma virus (HPV) dan penyakit seksual menular seperti herpes atau sifilis. Meski demikian, pria yang sudah menjalani sunat harus tetap melakukan hubungan yang sehat dan aman.
  • Mencegah terjadinya penyakit pada alat vital seperti nyeri yang disebut fimosis.
  • Mengurangi risiko infeksi saluran kemih yang dapat merujuk kepada masalah ginjal.
  • Mengurangi risiko kanker penis.
  • Mengurangi risiko kanker serviks pada pasangan. Risiko kanker serviks menurun pada wanita yang pasangannya telah menjalani prosedur sirkumsisi,
  • Membuat kesehatan alat vital lebih terjaga. Bagian vital yang telah disunat lebih mudah dibersihkan, sehingga kesehatannya lebih terjamin dibanding yang tidak disunat.
Di negara-negara Barat, sunat biasanya dilakukan setelah bayi lahir, karena lebih fokus pada aspek kesehatan reproduksi. Sedangkan di Indonesia, sunat lebih banyak dilakukan pada masa kanak-kanak, ketika mereka sudah memiliki pendapat sendiri dan memutuskan kapan akan melakukan sunat.

Saat ini sudah banyak klinik dokter atau rumah sakit yang menawarkan layanan sunat untuk bayi, anak-anak, serta remaja dan dewasa. Biaya yang dikenakan bervariasi berdasarkan usia pasien dan metode sunat yang digunakan. Namun secara keseluruhan, tarif khitan untuk dokter spesialis dan klinik khitanan dapat dikatakan cukup baik, rata-rata dalam jutaan rupiah, belum termasuk obat-obatan.

Karena itu, mungkin tidak semua orang tua mampu menyunatkan anak mereka ke klinik sunat. Terlebih lagi, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan sudah menegaskan bahwa biaya untuk khitan tidak ditanggung oleh lembaga tersebut. Pasalnya, seperti dilansir dari Detik.com, menurut BPJS Kesehatan, sunat adalah kegiatan yang dilakukan pasien dalam kondisi normal atau sehat, dengan tujuan untuk mengerjakan anjuran agama atau untuk menjaga kesehatan.

Lalu, bagaimana solusi hemat ketika ingin menyunatkan anak? Orang tua sekarang sudah bisa menuju puskesmas untuk tujuan tersebut. Pasalnya, saat ini sudah banyak puskesmas yang menyediakan layanan khitan dengan tenaga yang memang ahli di bidangnya. Bahkan, beberapa puskesmas memiliki metode laser untuk sunat. Sebagai referensi, berikut kisaran biaya sunat di beberapa puskesmas di Indonesia.

Biaya Sunat di Puskesmas

Nama PuskesmasKisaran Biaya Sunat
Puskesmas Gondangwetan, PasuruanSarana : Rp60.000
Pelayanan : Rp40.000
Retribusi : Rp100.000
Puskesmas Pamekasan, Jawa TimurJasa Sarana : Rp66.000
Jasa Pelayanan : Rp84.000
Retribusi : Rp150.000
Puskesmas Melintang, Pangkal PinangRp100.000
Puskesmas Kedaung Barat, Sepatan Timur, TangerangTarif Loket Pendaftaran : Rp3.000
Tarif Sunat : Rp150.000
Puskesmas Trenggalek, Jawa TimurRp150.000
Puskesmas Sumenep, Jawa TimurRetribusi : Rp250.000
Jasa Pelayanan : Rp110.000
Jasa Sarana : Rp140.000
Puskesmas Tanah BumbuRp250.000

Informasi biaya sunat di atas kami rangkum langsung dari situs resmi puskesmas yang bersangkutan, dan belum termasuk biaya lain-lain seperti obat-obatan. Perlu Anda catat bahwa tarif sunat tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Biasanya, tarif pelayanan yang diberikan puskesmas sudah diatur oleh pemerintah daerah setempat dan berlaku untuk semua unit puskesmas yang berada di wilayah yang bersangkutan.

Theme images by sebastian-julian. Powered by Blogger.