web counter Penerimaan Mahasiswa Baru di Universitas Ma Chung TA 2022/2023 - Biaya Kuliah TA 2024/2025
News Update
Loading...
-->

Header Ads

Penerimaan Mahasiswa Baru di Universitas Ma Chung TA 2022/2023

Universitas Ma Chung adalah sebuah universitas swasta Indonesia yang berlokasi di Villa Puncak Tidar N-01, Kota Malang, Jawa Timur. Universitas ini berada di bawah naungan Yayasan Harapan Bangsa Sejahtera.

Ma Chung merupakan sebuah sekolah bersejarah di kota Malang - Jawa Timur, yang telah meluluskan alumni-alumni terbaiknya sejak era tahun 1950an. Sekolah ini telah mewariskan standar pendidikan dan pembangunan nilai-nilai moral yang konsisten terhadap lulusannya. Bekas gedung sekolah Ma Chung masih dapat disaksikan oleh generasi masa kini meski saat ini digunakan oleh institusi lain, namun satu hal yang tidak akan lekang oleh jaman: Spirit Alumni Ma Chung.

Foto : Gedung Rektorat Univ. Ma Chung

Periode Pendaftaran Mahasiswa Baru TA 2022/2023

PENDAFTARAN PERIODE 1

1 September 2021 – 31 Oktober 2021

PENDAFTARAN PERIODE 2

1 November 2021 – 31 Januari 2022

PENDAFTARAN PERIODE 3

1 Februari 2022 – 30 April 2022

PENDAFTARAN PERIODE 4

1 Mei 2022 – 31 Juli 2022

PENDAFTARAN PERIODE 5

1 Agustus 2022 – 31 Agustus 2022

Pendaftaran Jalur Beasiswa Unggulan

Jalur Beasiswa Unggulan adalah jalur pendaftaran Universitas Ma Chung melalui seleksi nilai rapor dan nilai tes beasiswa. Dibagi menjadi 2 kategori (Unggulan 1 dan 2) serta tersedia beasiswa Akademik dan Non-Akademik. Untuk persyaratan lengkap dapat dilihat pada tabel berikut.

Kategori BeasiswaSyarat dan KetentuanUKT Per-SemesterBiaya Total 4 Tahun
Unggulan 1Akademik
Rata-rata rapor >= 87 dan Lolos Tes Beasiswa
Non-Akademik
Rata-rata rapor >= 80 dan Juara I – III semua bidang level internasional
Rp2.500.000Rp20.000.000
Unggulan 2Akademik
Rata-rata rapor >= 85 dan Lolos Tes Beasiswa
Non-Akademik
Rata-rata rapor >= 80 dan Juara I – III semua bidang level nasional
Rp6.250.000Rp50.000.000
  • Bebas uang DPP untuk jalur Beasiswa.
  • Jalur Beasiswa terbuka untuk semua pendaftar dan tes beasiswa hanya dapat diikuti 1 kali.
  • Tes Beasiswa meliputi TPA dan Bahasa Inggris secara umum, untuk DKV ada tambahan tes menggambar dan Pendidikan Bahasa Mandarin ada tambahan tes Bahasa Mandarin
  • Berlaku ikatan IPK 3,00 untuk penerima jalur beasiswa akademik dan ikatan IPK 2,75 untuk penerima beasiswa non-akademik.
  • Kuota beasiswa terbatas dan akan ditutup setelah kuota penuh.
  • UKT bagi para penerima Beasiswa Unggulan 1 dan 2 yang telah dibayarkan tidak dapat dikembalikan jika mengundurkan diri atau diterima di SNMPTN/SBMPTN.
  • Belum termasuk biaya wisuda sebesar Rp2.000.000
Theme images by sebastian-julian. Powered by Blogger.